Selasa, 14 Juli 2009

LDKI AKHIRNYA TERLAKSANA



BANDUNG, POLMAN NEWS - Latihan Dasar Kepemimpinan Islam (LDKI) yang sempat diundur ini akhirnya terlaksana 29-31 Mei 2009 lalu. Acara digelar di kampus POLMAN dan buper gunung puntang. Acara pembukaan dilaksanakan Jum’at, 29 Mei 2009 dengan dihadiri lansung oleh Bpk. Dadan Heryada selaku PD III, Bpk Adies selaku pembimbing UKM KMI, Bpk Fauzi (Dosen Teknik Manufaktur), Bpk Ruminto (Dosen Teknik Mekatronika) dan Ust. Wawan sebagai pemateri pertama acara LDKI ini. Dalam sambutannya, Bapak Dadan menyayangkan sedikitnya peminat yang ikut dalam acara ini dan beliau berpesan agar mahasiswa yang ikut dalam acara LDKI mampu mengajak teman-teman mahasiswa lainnya untuk aktif dalam UKM KMI. Namun demikian, beliau memberikan apresiasi terhadap panitia dan peserta yang ikut dalam dalam acara ini.
Acara hari pertama diisi dengan pemberian materi tentang kepemimpinan islam oleh Ust. Wawan. Keesokan harinya LDKI’s Squad melakukan “Road To Puntang Mountain” setelah sebelumnya melakukan sarapan dan olahraga bersama. Sesampainya di Puntang peserta diberi materi kedua dan sore harinya acara Out Bound, namun outbound tidak berlangsung secara maksimal akibat hujan yang mengguyur. Malam harinya dilaksanakan “Muhassabah”. Cuaca buruk pun terus berlanjut, hingga acara tengah malam tidak terlaksana. Pagi harinya setelah shalat subuh, peserta diberikan materi ketiga yang disampaikan oleh Bpk Agus Sholihin (Dosen foundry) yang menyempatkan datang bersama Bpk Ruminto. Acara diakhiri dengan Pelantikan pengurus KMI tingkat 1. Dalam acara pentupan dan pelantikan, Bpk Ruminto berpesan bahwa “ Kita mampu untuk lebih baik “ beliau juga berharap UKM KMI ini mampu menjadi UKM yang besar di masa yang akan datang.

Komentar :

ada 0 komentar ke “LDKI AKHIRNYA TERLAKSANA”

Posting Komentar

 

© 2009 Jurasicman. Published by JURASICMAN.

UKM PERS POLMAN BANDUNG : Admin : Ajie